Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara reset hp Samsung Galaxy M52 5G dengan mudah

Samsung kembali merilis ponsel terbarunya, smartphone ini sudah mendukung jaringan 5G. Hp yang di banderol dengan harga Rp 4.159.000 ini di persenjatai chipset Qualcomm Snapdragon 788G menjadikan merasakan pengalaman bermain game seru tanpa adanya lag.

Cara reset hp Samsung Galaxy M52 5G dengan mudah
Reset hp Samsung Galaxy M52 5G

Layar sudah menggunakan Super Amoled 6.7 inci Full HD Plus yang membuat tingkat kecerahan warna sangat apik sehingga gambar pada layar masih terlihat jelas ketika di bawah sinar matahari. Kaca pelindung layar sudah menggunakan Gorning Gorila Glass 5 yang membuat ponsel tahan terhadap goresan.

Seperti ponsel pada umumnya, Samsung Galaxy M52 ini juga sering mengalami error ketika sudah menggunakan waktu yang lama misalnya aplikasi sering berhenti, hang, lag dan sering restart (bootlop). Jika terjadi masalah tersebut anda bisa menggunakan fitur reset hp untuk mengembalikan smartphone dalam keadaan semula (factory reset).

Cara Reset Samsung Galaxy M52 5G

Masalah yang sering terjadi biasanya akibat kesalahan penggunanya contohnya terdapat virus atau malware dan seringnya aplikasi multitasking di biarkan membuat ponsel berjalan lambat atau hang sehingga harus di selesaikan dengan cara reset ke pengaturan pabrik. Cara ini tidak bisa berjalan jika Samsung Galaxy M52 mengalami lupa pola, pin dan kata sandi (password).

Proses hard reset akan menghapus semua data yang ada di memori internal, untuk itu anda di sarankan untuk menyalin data seperti kontak, foto, video dan file penting lainnya. Ada dua metode yang di gunakan untuk melakukan factory reset, anda bisa menjalankan melalui pengaturan atau melalui mode recovery.

Reset Data melalui menu pengaturan

Samsung Galaxy M52 memiliki factory reset pada menu pengaturan yang bisa anda gunakan, silakan ikuti petunjuk gambar di bawah ini:

Cara reset hp Samsung Galaxy M52 5G dengan mudah
Reset di menu pengaturan

  • Hidupkan Samsung Galaxy M52
  • Cari menu Pengaturan pada layar
  • Geser ke bawah pilih Manajemen Umum
  • Pada bagian bawah pilih Reset 
  • Kemudian anda pilih Reset Data Pabrik 
  • Klik tombol Reset pada bagian bawah
  • Selanjutnya pilih Hapus Semua
  • Tunggu beberapa saat dan Samsung Galaxy M52 akan melakukan restart 

Jika dengan melakukan cara di atas smartphone tetap mengalami masalah atau Samsung Galaxy M52 tidak bisa sama sekali masuk ke pengaturan anda bisa mencoba melakukan reset melalu recovery mode di bawah ini.

Cara Hard Reset melalui Recovery Mode

Pada metode ini anda harus berhati-hati karena jika terjadi kesalahan sedikitpun maka smartphone anda akan mengalami masalah yang lebih parah, untuk itu pastikan anda membaca dengan teliti. Seperti cara di atas cara ini juga tidak bisa di gunakan jika Samsung Galaxy M52 mengalami masalah lupa pola, pin dan kata sandi (password).

Cara reset hp Samsung Galaxy M52 5G dengan mudah
Reset di Recovery Mode
  • Pertama pastikan baterai ponsel di atas 75%
  • Hubungkan smartphone ke komputer dengan menggunakan kabel data
  • Ketika muncul tanda charger, matikan ponsel tersebut
  • Pastikan dengan benar bahwa ponsel dalam keadaan mati
  • Hidupkan Samsung Galaxy M52 dengan cara menekan tombol Power + Volume Atas
  • Ketika logo Samsung sudah muncul di layar, lepaskan semua tombol
  • Tunggu hingga hp masuk pada menu Android Recovery
  • Pilih Wipe Data/ Factory Reset dengan cara menekan tombol power untuk konfirmasi dan tombol volume untuk memindahkan
  • Klik OK
  • Tunggu beberapa saat hingga proses flashing berhasil
  • Setelah selesai, pilih Reboot System Now
  • Samsung Galaxy M52 akan melakukan restart

Cara reset Pola, Pin dan Kata Sandi dengan Samsung Find My Mobile

Cara ini bisa anda gunakan ketika Samsung Galaxy M52 lupa pola, pin dan kata sandi (password), untuk mengatasi masalah tersebut Samsung memiliki fitur atau layangan Samsung Find My Mobile, fitur ini mirip dengan fitur yang di miliki google, fitur ini bisa anda gunakan untuk membuka kunci layar yang lupa tanpa menghapus data penting anda.

Cara ini tidak bisa di gunakan jika fitur Find My Mobile dan Remote Unlock di Samsung Galaxy M52 tidak di aktifkan. Bagi yang sudah di aktifkan silakan ikuti tutorial di bawah ini.

  • Pertama anda buka website Find My Mobile Samsung silakan klik link disini
  • Pada website tersebut anda login dengan menggunakan akun Samsung yang terdapat pada Samsung Galaxy M52
  • Tunggu beberapa saat hingga smartphone terdeteksi
  • Kemudian anda pilih Unlock
  • Pilih Unlock sekali lagi
  • Masukan kembali password akun samsung
  • Pilih Next
  • Tunggu beberapa saat dan ponsel akan melakukan reset otomatis

Ketiga cara di atas cukup mudah di lakukan jika anda melakukan langkah demi langkah dengan benar.

Kesimpulan

Cara ini sangat mudah di lakukan sebelum anda bawa ke tempat service yang akan menguras uang anda atau cara ini bisa di gunakan jika anda ingin menjual Samsung Galaxy M52 agar data anda terhapus secara permanen dan kembali ke setelan pabrik seperti saat pertama kali anda membeli.

Demikian artikel cara melakukan reset hp Samsung Galaxy M52, semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu anda yang sedang mengalami masalah pada sistem. Terima kasih.